Mengapa KPR Jadi Fasilitas Yang Paling Banyak Dipilih Untuk Membeli Rumah?

Mengapa KPR Jadi Fasilitas Yang Paling Banyak Dipilih Untuk Membeli Rumah ?

Halo gais, gimana nih kabarnya ? semoga baik-baik aja ya. Kali ini mimin mau membahas seputar Mengapa KPR Jadi Fasilitas Yang Paling Banyak Dipilih Untuk Membeli Rumah?

Tapi. Kalian sudah tau belum sih apa KPR itu ? mimin kasih sedikit penjelasan ya, KPR atau Kredit Pemilikan Rumah adalah sebuah fasilitas yang disediakan oleh pihak pembiayaan untuk membiayai pembelian rumah yang kita inginkan, pihak perbankan berperan sebagai kreditur yang akan membiayai pembelian rumah calon nasabahnya, dan nasabah tersebut sebagai debitur yang wajib membayarkan cicilan rumah setiap bulannya.

Setelah kita sama-sama mengetahui apa itu KPR, mimin akan memberikan beberapa alasan mengapa KPR menjadi fasilitas yang paling banyak dipilih oleh calon konsumen untuk membeli rumah.

Yuk sama-sama kita simak artikelnya, cekidoott !

Mengapa KPR Jadi Fasilitas Yang Paling Banyak Dipilih Untuk Membeli Rumah?

  1. Memiliki Rumah Lebih Cepat

Banyak yang berpikir bahwa membeli rumah harus dengan cara cash, dan untuk bisa membeli rumah dengan cara pembayaran adalah dengan menabung terlebih dahulu. Pemikiran ini tidak lah salah gais, mimin pun setuju. Tapi bagi sebagian orang, cara ini dinilai terlalu lama untuk bisa direalisasikan, selain itu harga rumah akan selalu naik, dan kenaikan rumah ini tidak dibarengi dengan kenaikan gaji yang setimpal. Dengan menggunakan fasilitas KPR, kita bisa saja memiliki rumah lebih cepat, sehingga kita tidak perlu khawatir akan kenaikan harga rumah yang tinggi setiap tahunnya.

Baca Juga : Pentingnya Mensucikan Saluran Air !!

Mengapa KPR Jadi Fasilitas Yang Paling Banyak Dipilih Untuk Membeli Rumah?

  1. Syarat Mudah & Proses Cepat

Saat kita mengajukan pembelian rumah dengan sistem KPR, bank akan memberikan syarat, yang salah satunya adalah syarat berkas. Beberapa berkas yang biasanya dibutuhkan oleh pihak bank adalah seperti KTP, NPWP, Slip Gaji, dan juga bukti buku nikah bagi yang sudah menikah. Idealnya, besar cicilan rumah yang biasa dijadikan syarat oleh pihak bank adalah sepertiga dari total gaji.

Proses penilaian dilakukan oleh pihak bank jika syarat yang diberikan telah terpenuhi, dan kondisi berbeda-beda antara bank satu dengan bank lainnya, namun pada dasarnya semua tergantung pada berkas permohonan itu sendiri, jika berkas dan nilai kredit bagus, maka proses pun berjalan dengan cepat.

Baca Juga : Kelebihan Genteng Beton!!

Mengapa KPR Jadi Fasilitas Yang Paling Banyak Dipilih Untuk Membeli Rumah?

  1. Pemohon Dan Unit Pilihannya Dijamin Oleh Asuransi

Dengan memilih KPR, pemohon dan rumah yang ia pilih akan dijamin keselamatannya oleh pihak asuransi. Pada umumnya, asuransi yang biasa didapatkan adalah asuransi kebakaran, namun ada beberapa perbankan yang juga memberikan perlindungan asuransi kepada pemohon pembelian rumah tersebut. Biasa asuransi tersebut akan dimasukkan ke dalam ciiclan rumah yang harus didirikan setiap bulannya.

 

Mengapa KPR Jadi Fasilitas Yang Paling Banyak Dipilih Untuk Membeli Rumah?

  1. Legalitas Terjamin

Tidak perlu khawatir terkait surat – surat atau sertifikat rumah dan tanah yang akan kita beli jika kita memilih membeli rumah dengan sistem KPR. Pihak bank hanya akan bekerja sama dengan pengembang yang terpercaya dan memiliki reputasi baik dari pihak perbankan, sehingga dapat memberikan rasa aman kepada para pemohon/debitur.

 

Mengapa KPR Jadi Fasilitas Yang Paling Banyak Dipilih Untuk Membeli Rumah?

  1. DP Tidak terlalu besar

Biaya yang harus dikeluarkan untuk mengajukan KPR ini bervariatif, biasanya DP yang harus diberikan oleh pengembang mulai dari 10%, bahkan ada beberapa pengembang atau pun perbankan yang menyediakan DP 0% loh gais ! nah menarik kan?

 

Mengapa KPR Jadi Fasilitas Yang Paling Banyak Dipilih Untuk Membeli Rumah?

  1. Ada Pilihan KPR Oleh Bank Konven & Syariah

KPR sendiri memiliki beberapa jenis, mulai dari KPR subsidi, KPR komersil, KPR takeover, dan lain-lain. Jenis KPR ini nantinya akan di sesuaikan dengan kebutuhan masing-masing. Pihak perbankan pun selalu memiliki beragam keuntungan yang akan diperoleh, seperti jangka waktu tenor yang bervariasi, suku bunga yang kompetitif, kemudahan proses KPR, dan lain-lain.

Nah, itulah beberapa alasan sekaligus kelebihan mengapa fasilitas pembiayaan pembelian rumah (KPR) yang paling banyak dipilih oleh masyarakat luas. Sebenarnya, boleh saja jika kita ingin menabung untuk bisa memiliki rumah, tapi jika kita ingin memiliki rumah lebih cepat tanpa harus menunggu bertahun-tahun, KPR bisa menjadi solusi. Sekian informasi yang bisa mimin sampaikan gais, semoga bermanfaat ya, stay safe semuanya! 😀

 

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *